5 Rekomendasi Processor Gaming Murah di Tahun 2021
Rekomendasi cpu murah amd ryzen intel |
Jika melihat perkembangan dunia game di masa sekarang, kebanyakan antusias gaming lebih condong menggunakan komputer sebagai perangkat gaming utama.
Hal ini disebabkan karena kompatibilitas sebuah komputer yang terbilang cukup luas, serta memiliki kemampuan upgrade komponen yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan budget yang ada.
Nah kesempatan kali ini, saya akan memberikan 5 rekomendasi processor gaming editing peforma terbaik, dan tentunya dengan harga yang murah.
1. AMD Ryzen 5 2600
Jika kamu mencari salah satu prosesor terbaik untuk pembuatan konten, tetapi sesuai dengan anggaran, tidak salah lagi amd ryzen 5 2600 pilihan yang tepat.
Dengan 6 core dan 12 threads dan base clock 3.4ghz, kamu akan mendapatkan kinerja yang jauh lebih baik dari pada intel core i5-8600k. Itupun disertai dengan pendingin cpu yang tampil elegan dan cantik.
Tentu, kinerja untuk game tidak terlalu baik jika dibandingkan dengan intel gen 10. Tetapi ketika kamu memulai multi-tasking, nilainya mulai terlihat dengan sendirinya.
2. AMD Ryzen 3 3200g
Jika kamu ingin membuat pc gaming dan editing dengan anggaran yang super duper minim, AMD Ryzen 3 3200g adalah pilihan yang terbaik saat ini.
Meskipun tidak memiliki kemampuan hyper threading, sebagai gantinya processor ini telah di tanamkan sebuah gpu internal bernama vega 8.
Jadi kamu tidak perlu membeli gpu eksternal lagi, dikarenakan peforma vega 8 ini hamper sebanding dengan gpu Nvidia GT1030 dengan harga 1 jutaan.
Belum lagi dengan kemampuan overclock-nya, maka kamu akan berpotensi mendapat peforma tambahan lagi.
3. AMD Ryzen 5 3400g
Hamper sama seperti Ryzen 3 3200g, processor ini memiliki gpu internal di dalamnya, vega 11. Jadi bagi kamu yang diharuskan merakit pc editing dengan budget serendah-rendahnya, maka processor inilah yang merupakan pilihan terbaik.
Dengan boost clock yang mampu mencapai 4,2ghz, hal ini akan memberikan pengalaman gaming editing terbaik dengan harga yang ditawarkan.
Selain itu, dengan hadirnya fitur hyperthreading akan sangat membantu dalam kegiatan editing di adobe.
4. Intel Core i5-10400f
Intel i5 generasi 10 adalah pilihan terbaik rakit pc ditahun ini. Tidak disarankan untuk membeli processor intel pada generasi 8 kebawah. Dikarenakan lompatan peformanya cukup jauh pada generasi tersebut, selain itu juga harganya beda tipis.
Dengan 6 core dan 12 thread, tentunya processor ini sangat powerful jika digunakan untuk editing maupun gaming.
Kode bertuliskan huruf “f” pada processor ini, menandakan bahwa di dalam processor ini tidak di lengkapi gpu internal. Maka kamu di haruskan untuk menambahkan sebuah vga jika rakit pc menggunakan processor ini.
5. Intel core i3 - 10100f
Pilihan terbaik namun dengan harga murah berikutnya adalah intel core i3 10100f.
Dengan 4 core dan 8 thread membuat processor ini masih memungkinkan kamu untuk bisa melakukan produktifitas dengan nyaman.
Huruf f pada akhiran model menunjukan bahwa, core i3-10100f tidak memiliki gpu internal. Hal tersebut menandakan bahwa prosesor ini ditujukan untuk pengguna yang kemungkinan akan memasang vga dari awal.
Catatan...
Ingat, poin-poin yang saya tuliskan di atas merupakan pendapat pribadi dari saya sendiri. Jadi wajar saja jika terdapat beberapa hal yang tidak sesuai/sependapat dengan kamu-kamu yang sedang membaca artikel ini.Sedangkan bagi kamu yang tidak sengaja kesasar di blog ini, saran saya JANGAN langsung keluar. Mending liat-liat dulu Daftar Isi dari kumpulan artikel yang telah saya tulis blog sederhana ini.
Bisa jadi, kamu akan menemukan artikel terkait lainnya.
Itu saja sarannya...
Sekian...
Itulah artikel mengenai 5 Rekomendasi Processor Gaming Murah di Tahun 2021. Semoga informasi yang saya tuliskan melalui artikel di atas bisa bermanfaat bagi kalian yang membacanya.Mohon maaf jika ada salah kata,
Sampai jumpa di lain waktu.
Terima kasih
“Tolong bagikan ke teman kamu jika menurutmu ini bermanfaat”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jika ada pertanyaan mengenai artikel di atas, silahkan tuliskan melalui kolom komentar. Berikanlah komentar yang berkualitas dan bermanfaat bagi yang lain.
Terima kasih bagi kalian yang telah meluangkan waktunya untuk berkomentar dengan baik. Komentar tersebut sangat saya apresiasi...