Download Emulator PS Vita untuk PC / Laptop Gratis: TAPI BOHONG!!!

emulator PS Vita untuk PC / Laptop sudah rilis?
Apakah kamu sedang mencari emulator PS Vita untuk PC / Laptop?
Playstation Vita, atau yang biasa di singkat PS Vita merupakan perangkat konsol mobile yang sengaja di desain sedemikian rupa agar bisa di gunakan di manapun. (tanpa mengenal waktu dan tempat)

Tapi masalahnya, perangkat ini harganya tergolong masih sangat mahal dan terkesan tidak masuk akal. (bagi orang-orang yang berdompet pas-pasan)

Nah karena itulah, biasanya beberapa orang akan mencari jalan lain, agar tetap bisa merasakan pengalaman bermain sebuah game PS Vita..

Jalan tersebut ialah mengunduh sebuah software emulator untuk PC / Laptop yang di gunakan untuk meng-emulasi dari hardware konsol dari SONY ini, yaitu PSVita

Emulator PS Vita untuk PC, ada nggak?

Nah sekarang pertanyaannya, apa benar emulator PS Vita untuk PC / Laptop itu sudah ada software nya???
Sudah mencari kesana-kemari tapi belum juga ketemu???
Udah ketemu link nya, tapi malah di suruh ngisi survei melulu???
Kabar baiknya kamu tidaklah sendirian. Ada banyak orang-orang di luar sana yang hingga saat ini mencari emulator PS Vita, namun belum juga menemukannya. (bahkan saya pun juga demikian)

Beberapa website yang menawarkan link untuk download Emulator PS Vita itu kebanyakan PALSU. Di dalam link tersebut hanya berupa offer, survei, dan beberapa link referal sejenisnya.

Lebih tepatnya adalah, emulator PS Vita untuk PC / Laptop itu sebenarnya belum ada orang yang berhasil membuatnya.

Hingga saat ini (artikel di tulis) belum ada!!! (bahkan untuk mebajak game PS Vita pun tergolong sulit)

Jadi, jika kalian menanyakan “cara main game ps vita di pc bagai mana?”

Jawabannya, belum bisa!!!

Emulator PlayStation yang sudah tersedia...

Tidak semua emulator itu sudah ada di PC / Laptop.

Beberapa emulator PS yang saat ini (saya ketahui) sudah tersedia untuk PC / Laptop, di antaranya adalah:

  • Emulator PSP = PPSSPP (cari saja di google, jangan malas)
  • Emulator PS1 = ePSXe (cari saja di google)
  • Emulator PS2 = PCSX2 (cari di google)
  • Emulator PS3 = RPCS3 (cari di google)
  • Nintendo Wii = Dolphine (hanya tambahan saja)

Hampir semua emulator di atas, sudah pernah saya coba langsung di PC Jadul yang saya miliki. Semua game dapat di jalankan dengan baik, dan hanya sedikit terjadinya error atau bug.

Salah satu contoh video nya ada di bawah ini:


Video di atas adalah sebuah gameplay dari judul game Basara 3: UTAGE yang saya coba pada emulator Dolphine. Dan bisa saya katakan, game nya dapat berjalan lancar, walaupun spek PC tergolong rendah.

Spesifikasi PC / Komputer yang saya pakai kala itu:

  • Intel Core 2 Duo 2.2 Ghz
  • VGA Nvidia GT520
  • RAM 2GB

Dengan spesifikasi di atas, saya sudah beberapa kali menamatkan tiap karakter game tersebut + mendapat frame rate yang cukup “playable” untuk di mainkan. (rata-rata 25 fps)

Link download emulator PS Vita nya di mana?

Mungkin ada beberapa dari kalian yang kecewa, karena ternyata saya tidak menyediakan link download tersebut. (mohon maaf)

Disini saya hanya memberitahukan, bahwa “saat ini” emulator PS Vita yang kalian cari-cari itu SEBENARNYA belum ada.

Hampir semua link download yang di iming-imingkan di beberapa website itu hanyalah BOHONG alias link survei saja. (link offer, agar mendapat profit dari si pemasang link)

Lalu apa manfaatnya membaca artikel ini?

Bagi kalian yang mungkin saja hanya kesasar di blog ini, sebenarnya kalian nggak rugi-rugi amat.

Biapun kalian tidak mendapat link emulator PS Vita, nggak masalah. Paling tidak, kalian sudah mendapat sebuah “pengetahuan” bahwa emulator PS Vita yang tersebar di internet itu sebenarnya BOHONG!!!

Sebab, hingga sekarang belum ada developer yang berhasil menciptakan sebuah software emulasi yang mampu berperan sebagai mesin virtual dari SONY PS Vita.

Sebagai gantinya. Akan saya berikan sebuah emulator yang lain...

Emulator alternatif lain, Dolphin...

Website resmi Dolphin Emulator Nintendo Wii
Website resmi Dolphin Emulator
Agar tidak terlalu kecewa, nih saya beri sebuah link Emulator Dolphin yang tidak kalah seru. (emulasi dari emulator ini cukup optimal)

Sedikit info bagi kamu yang belum tau...

Dolphine merupakan software Emulator yang bisa di gunakan untuk memainkan game Nintendo Wii dan Game Cube sekaligus. (1 emulator, untuk emulasi 2 konsol)

Kualitas gamenya???

Untuk Nintendo Wii, kualitas grafis yang di tampilkan bisa di bilang di atas PS2. (gambar lebih bagus di banding PS2)

Link downloadnya bisa menuju ke website resmi Dolphin. Sedangkan untuk gamenya bisa download di Nicho Blogs.
Webesite Nicho Blogs download game iso
Webesite Nicho Blogs
Saya rekomendasikan di Nicho Blogs, karena sabagian besar link nya berasal dari server Google Drive. (download bisa lebih cepat)

Pesan dari penulis...

Jangan sampai tertipu dengan link-link download emulator PS Vita. (link itu hanya berisi survei yang tidak ada habisnya)

Catatan...

Ingat, poin-poin yang saya tuliskan di atas merupakan pendapat pribadi dari saya sendiri. Jadi wajar saja jika terdapat hal yang tidak sesuai/sependapat dengan kamu-kamu yang sedang membaca artikel ini.

UPDATE: 30 Juli 2018

Baru-baru ini telah di kembangkan sebuah emulator bernama Vita3K.  Emulator ini merupakan software open-source yang diperuntukkan bagi OS Windows dan juga MacOS. (masih dalam tahap pengembangan, alias banyak bug & glitch)

Sekian...

Itulah artikel mengenai Download Emulator PS Vita untuk PC / Laptop Gratis: TAPI BOHONG. Semoga informasi yang saya tuliskan melalui artikel di atas bisa bermanfaat bagi kalian yang membacanya.

Mohon maaf jika ada salah kata,

Sampai jumpa di lain waktu.

Terima kasih
“Tolong bagikan ke teman kamu jika menurutmu ini bermanfaat”