SOLUSI: AMD Ryzen 3 2200G VIDEO_TDR_FAILURE~Atikmpag.sys

AMD Ryzen 3 2200G VIDEO_TDR_FAILURE~Atikmpag.sys, ada SOLUSI?
AMD Ryzen 3 2200G VIDEO_TDR_FAILURE~Atikmpag.sys, ada SOLUSI?
Tadi sore tepatnya pukul 15.22 WIB (pas lagi nonton unboxing PS Vita), PC yang biasa saya gunakan sehari-hari mengalami bluescreen. Nah bluescreen ini di iringi dengan muncul kode error seperti ini:
VIDEO_TDR_FAILURE~Atikmpag.sys
Jelas saya kaget lah!!!

Yang saya ingat, tidak ada tugas ataupun program berat yang sedang running di PC tersebut. Hanya Firefox, Steam dan juga EagleGet yang terbuka saat itu. Dan entah kenapa tiba-tiba langsung bluescreen dengan error yang sudah saya tulis di atas tadi.

Kejadian, setelah update driver AMD

Sebelumnya PC ini normal-normal saja ketika memakai driver AMD Adrenalin Edition 18.5.1 / 18.9.1. Saya bilang normal, karena hampir belum pernah terjadi bluescreen semasa memakai 2 jenis/versi dari diver tersebut.

Catatan:
Btw, ketika masih pakai driver versi AWAL AMD Ryzen 2200G yang dulu juga sempat beberapa kali bluescreen (awal2 pertama kali muncul). Namun setelah rilis driver 18.5.1 sampai 18.9.1, kejadian tiba-tiba bluescreen sudah di fix tim AMD dengan cukup baik. (bluescreen sudah hilang)

Nah TAPI kejadian ini (bluescreen) sepertinya terulang kembali pada driver yang justru paling baru "saat ini", yaitu versi 18.10.1 (18 oktober 2018)

Entah ini cuma PC saya saja yang mengalami atau tidak, intinya PC saya mengalami bluescreen pada saat penggunaan wajar (browsing, nonton film, dll) semenjak update driver ke versi terbaru 18.10.1 (rilis tanggal 18 oktober 2018)

Bagaimana SOLUSInya?

Bagi kamu yang kebetulan memiliki masalah yang sama seperti saya, SOLUSI yang bisa saya berikan kepada kamu yaitu dengan cara mengganti driver ke versi sebelumnya. (overwrite)

Jadi driver yang "menurut saya" paling optimize (tidak bluescreen) pada AMD Ryzen 3 2200G, yaitu versi 18.5.1 sampai 18.9.1. Sedangkan untuk versi yang terbaru 18.10.1 (18 oktober), kemungkinan akan mengalami bluescreen dengan error kode VIDEO_TDR_FAILURE~Atikmpag.sys.

Entah komponen hardware PC saya yang salah satunya masih belum full compatible, hingga menyebabkan software-nya jadi error/bug dengan Ryzen atau bagaimana, masih menjadi misteri!!!

Intinya adalah, solusi "sementara" yang bisa di lakukan, balik lagi aja ke driver sebelumnya. (18.5.1 sampai 18.9.1) Selanjutnya tinggal menunggu driver versi selanjutnya yang akan datang. (semoga sudah di fix + tidak error bluescreen lagi)

Kesimpulan...

Versi program/driver yang lebih baru, bukan berarti PASTI akan lebih bagus dari versi sebelumnya. Tidak SELALU seperti itu, terkadang justru kebalikannya. (terjadi penurunan / muncul bug baru)

Catatan...

Ingat, poin-poin yang saya tuliskan di atas merupakan pendapat pribadi dari saya sendiri. Jadi wajar saja jika terdapat hal yang tidak sesuai/sependapat dengan kamu-kamu yang sedang membaca artikel ini.

Sedangkan untuk kamu-kamu yang tidak sengaja kesasar di blog ini, mending JANGAN langsung keluar. Lebih baik liat-liat dulu Daftar Isi dari kumpulan artikel yang telah saya tulis blog sederhana ini.

Bisa jadi, kamu akan menemukan artikel terkait lainnya.

Itu saja sarannya...

Sekian...

Itulah artikel mengenai AMD Ryzen 3 2200G VIDEO_TDR_FAILURE~Atikmpag.sys, SOLUSI? Semoga informasi yang saya tuliskan melalui artikel di atas bisa bermanfaat bagi kalian yang membacanya.

Mohon maaf jika ada salah kata,

Sampai jumpa di lain waktu.

Terima kasih
“Tolong bagikan ke teman kamu jika menurutmu ini bermanfaat”